PROGRAM SARJANA BISNIS DIGITAL UNIVERSITAS PAKUAN TERAKREDITASI "BAIK SEKALI"

Bogor, Program Sarjana Bisnis Digital di Universitas Pakuan telah sukses menyelesaikan proses asesmen lapangan yang berlangsung dari tanggal 6 hingga 7 Desember 2023. Kabar gembira pun datang pada tanggal 31 Januari 2024, ketika hasil akreditasi resmi diumumkan oleh Lembaga Akreditasi Mandiri Ekonomi Manajemen Bisnis dan Akuntansi (Lamemba).

Berdasarkan keputusan Lamemba dengan nomor 1005/DE/A.5/AR.10/I/2024, Program Studi Bisnis Digital di Universitas Pakuan resmi terakreditasi dengan peringkat "Baik Sekali". Prestasi ini merupakan bukti nyata dari dedikasi dan komitmen yang telah ditunjukkan oleh seluruh tim Program Studi dan Fakultas dalam meningkatkan kualitas pendidikan dan pelayanan.

Dalam mengucapkan terima kasih, Program Studi Bisnis Digital juga tidak lupa untuk menyampaikan apresiasi kepada semua pihak yang telah berperan serta dalam proses akreditasi ini, baik secara langsung maupun tidak langsung. Dukungan mereka telah memberikan kontribusi yang sangat berarti dalam kesuksesan capaian akreditasi ini.

Keberhasilan ini tidak hanya menjadi kebanggaan bagi Program Studi Bisnis Digital, tetapi juga menjadi motivasi untuk terus meningkatkan mutu pendidikan dan mencapai prestasi yang lebih tinggi di masa mendatang. Semoga dengan adanya akreditasi ini, Program Studi Bisnis Digital dapat terus memberikan kontribusi positif bagi dunia pendidikan dan industri bisnis digital.


Share Media :